HUBUNGAN MOTIVASI BERPRESTASI DENGAN FLOW AKADEMIK (Penelitian Korelasional Terhadap Siswa SMK Negeri 2 Kota Tasikmalaya)

Rafly Tidar, - (2024) HUBUNGAN MOTIVASI BERPRESTASI DENGAN FLOW AKADEMIK (Penelitian Korelasional Terhadap Siswa SMK Negeri 2 Kota Tasikmalaya). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.

[img] Text
1. COVER Rafly Tidar.pdf

Download (57kB)
[img] Text
2. ABSTRAK Rafly Tidar.pdf

Download (793kB)
[img] Text
3. BAB I Rafly Tidar.pdf

Download (917kB)
[img] Text
7. BAB V Rafly Tidar.pdf

Download (793kB)
[img] Text
8. DAFTAR PUSTAKA Rafly Tidar.pdf

Download (892kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan motivasi berprestasi dengan flow akademik pada siswa SMK Negeri 2 Tasikmalaya. Motivasi berprestasi berfungsi sebagai kekuatan pendorong yang memacu siswa untuk berjuang mencapai kesuksesan yang diinginkan dan unggul dalam situasi kompetitif. Sedangkan konsep flow memberikan dukungan penting bagi pembelajaran siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode korelasional. Subjek penelitian ini adalah siswa SMK Negeri 2 kelas X, XI, dan XII sebanyak 330 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik probability sampling berupa Simple Random Sampling. Uji hipotesis penelitian menggunakan teknik korelasi Pearson Product Moment dengan bantuan program SPSS 27.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan: (1) secara umum motivasi berprestasi siswa SMK Negeri 2 Tasikmalaya berada di kategori Tinggi sebesar 72% dalam skor 54-72, (2) secara umum flow akademik siswa SMK Negeri 2 Tasikmalaya berada di kategori Sedang sebesar 75% dalam skor 45-66, (3) analisis korelasi diperoleh koefisien korelasi rxy = 0,619 (signifikansi 0,000 < 0,05) yang berarti hipotesis peneliti diterima, yaitu ada hubungan positif antara motivasi berprestasi dengan flow akademik pada siswa SMK Negeri 2 Tasikmalaya.

[error in script]
Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN
Thesis advisorFeida Noorlaila Isti'adah, -NIDN0431018901
Thesis advisorAgung Nugraha, -NIDN0026128602
Additional Information: Hardcopy: SKP.BK 0239
Uncontrolled Keywords: Motivasi Berprestasi, Flow Akademik, Dorongan, Konsentrasi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Bimbingan Konseling
Depositing User: Tsani Karimah
Date Deposited: 09 Jul 2024 06:56
Last Modified: 09 Jul 2024 06:56
URI: http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/2128

Actions (login required)

View Item View Item