GAMBARAN PERILAKU MENSTRUAL HYGIENE PADA SISWI DI SEKOLAH DASAR WILAYAH DESA SUKAHURIP KOTA TASIKMALAYA

Norma Nurfadilah, - (2022) GAMBARAN PERILAKU MENSTRUAL HYGIENE PADA SISWI DI SEKOLAH DASAR WILAYAH DESA SUKAHURIP KOTA TASIKMALAYA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.

[img] Text
Norma Nurfadilah - COVER.pdf

Download (43kB)
[img] Text
Norma Nurfadilah - ABSTRAK.pdf

Download (866kB)
[img] Text
Norma Nurfadilah - BAB I.pdf

Download (844kB)
[img] Text
Norma Nurfadilah - BAB VII.pdf

Download (779kB)
[img] Text
Norma Nurfadilah - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (790kB)

Abstract

Kebersihan diri adalah langkah awal untuk meminimalkan risiko seseorang tertular suatu penyakit, terutama penyakit yang berkaitan dengan personal hygiene yang buruk. Menstrual hygiene atau kebersihan diri saat menstruasi merupakan salah satu aspek penting dalam menentukan kesehatan organ reproduksi remaja putri, khususnya untuk menghindari infeksi pada organ reproduksi. Kebersihan area genitalia harus lebih dijaga karena kuman dapat dengan mudah masuk dan menyebabkanInfeksi Saluran Reproduksi (ISR). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran perilaku menstrual hygiene pada siswi di Sekolah Dasar Wilayah Desa Sukahurip Kota Tasikmalaya. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan pendekatan crosssectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswi kelas 5 dan 6 yang sudah menstruasi di Sekolah Dasar Wilayah Desa Sukahurip yang berjumlah 50 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah totalsampling dengan jumlah sampel sebanyak 50 responden. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dengan pernyataan tertutup. Analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis univariat distribusi frekuensi variabel. Hasil penelitian menunjukan perilaku menstrual hygiene siswi secara keseluruhan dalam kategori baik sebanyak 23 orang (46%) dan kategori kurang sebanyak 27 orang (54%). Kesimpulannya mayoritas responden dalam penelitian ini memiliki perilaku menstrual hygiene yang kurang yaitu sebanyak 27 orang (54%). Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi pertimbangan bagi pihak sekolah agar dapat menjalin kerja sama dengan instansi kesehatan dalam memberikan pendidikan kesehatan secara dini mengenai menstrual hygiene untuk meminimalisir terjadinya masalah-masalah kesehatan organ reproduksi wanita.

[error in script]
Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN
Thesis advisorHani Handayani, -NIDN0414117502
Thesis advisorRosy Rosnawanty, -NIDN0406077701
Thesis advisorUbad Badrudin, -NIDN0416036303
Additional Information: Hardcopy: SKP 1256
Uncontrolled Keywords: Menstrual Hygiene, Perilaku, Remaja Putri, Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Tsani Karimah
Date Deposited: 15 Sep 2023 07:52
Last Modified: 15 Sep 2023 07:52
URI: http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/1635

Actions (login required)

View Item View Item