ASUHAN KEBIDANAN PADA PERSALINAN PENERAPAN AROMATERAPI LEMON TERHADAP PENGURANGAN NYERI PERSALINAN KALA I FASE AKTIF - (LTA.0124)

Bela Sela Selvina, - (2022) ASUHAN KEBIDANAN PADA PERSALINAN PENERAPAN AROMATERAPI LEMON TERHADAP PENGURANGAN NYERI PERSALINAN KALA I FASE AKTIF - (LTA.0124). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.

[img] Text
Bela Sela Selvina - COVER.pdf

Download (66kB)
[img] Text
Bela Sela Selvina - ABSTRAK.pdf

Download (775kB)
[img] Text
Bela Sela Selvina - BAB I.pdf

Download (845kB)
[img] Text
Bela Sela Selvina - BAB V.pdf

Download (772kB)
[img] Text
Bela Sela Selvina - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (886kB)

Abstract

Persalinan dan kelahiran merupakan kejadian fisiologis yang normal. Nyeri persalinan bukan disebabkan oleh proses yang patologi atau trauma namun nyeri persalinan merupakan hasil dari interaksi fisiologi persalinan dan faktor psikologis. Nyeri persalinan akan membuat ibu merasa khawatir dan takut, sehingga akan berakibat fatal kepada ibu karena dapat terjadi inersia uteri. Aromaterapi adalah terapi nonfarmakologi berbahan sari minyak murni, yang berfungsi untuk menurunkan nyeri persalinan. beberapa aromaterapi yang dapatmengatasi nyeri yaitu lemon. Lemon memiliki kandungan limonene yang dapat menghabat prostaglandin sehingga dapat menurunkan nyeri persalinan. Asuhan ini bertujuan untuk mengurangi intensitas nyeri persalinan kala I fase aktif. Subjek asuhan dalam asuhan ini adalah 5 orang ibu bersalin kala 1 fase aktif. Lokasi asuhan telah dilakukan di Puskesmas Karanganyar. Waktu asuhan ini dilaksanakan pada saat dilakukannya Praktek Klinik Kebidanan III (PKK III). Penilaian intensitas nyeri persalinan ini menggunakan instrumen Numeric Rating Scale (NRS) sebelum dan sesudah pemberian aromaterapi selama 30 menit. Hasil asuhan mengungkapkan bahwa pemberian aromaterapi lemon dapat mengurangi intensitas nyeri persalinan kala I fase aktif. Simpulan pemberian aromaterapi lemon efektif dilakukan untuk pengurangan nyeri persalinan.

[error in script]
Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN
Thesis advisorDewi Nurdianti, -NIDN0406068704
Uncontrolled Keywords: Penerapan Aroma Terapi, Pengurangan Nyeri Persalinan
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Kebidanan
Depositing User: Tsani Karimah
Date Deposited: 08 Jun 2023 07:39
Last Modified: 08 Jun 2023 07:40
URI: http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/1431

Actions (login required)

View Item View Item