Ulfi Nurfazriah, - (2020) ASUHAN KEPERAWATAN DALAM PEMENUHAN RASA AMAN NYAMAN: NYERI DENGAN PENERAPAN TERAPI MUSIK KLASIK PADA PASIEN POST OPERASI: LITERATURE REVIEW - (KTI. 1537). KTI thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.
Text
ABSTRAK.pdf Download (772kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (605kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (591kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (590kB) |
Abstract
Pembedahan adalah suatu tindakan membuka atau membuang jaringan tubuh dan dapat mengubah struktur dan fungsi tubuh. Pembedahan dapat menyebabkan ketidaknyamanan bagi pasien karena tindakan pembedahan dapat menyebabkan trauma pada jaringan yang dapat menimbulkan nyeri. Nyeri merupakan suatu kondisi yang lebih dari sekedar sensasi tunggal yang disebabkan oleh stimulus tertentu intensitas bervariasi mulai dari nyeri ringan sampai nyeri berat namun menurun sejalan dengan proses penyembuhan. Teknik terapi musik klasik dapat mengurangi ketegangan, emosional, dan membuat tubuh menjadi rileks. Tujuan dari KTI ini adalah mengetahui sebelum dan sesudah pemberian terapi musik klasik berdasarakan literature review dalam menurunkan skala nyeri pada pasien post operasi. Metode yang digunakan yaitu literature review text book, asuhan keperawatan dan telaah artikel jurnal. Berdasarkan telaah ketiga artikel jurnal dan asuhan keperawatan pengkajian pada pasien post operasi bedah yaitu nyeri pada bagian tubuh yang diberi sayatan, diagnosa keperawatan yang diangkat sebagai masalah utama adalah nyeri akut, intervensi menggunakan tindakan teknik terapi musik klasik, implementasi dilakukan kurang lebih 15-30 menit 1x dalam sehari berdasarkan tahap standar operasional prosedur (SOP), dalam evaluasi menunjukan adanya penurunan nyeri dari skala 6 (0-10) menjadi 4 (0-10). Terapi musik klasik terbukti efektif untuk menurunkan intensitas nyeri pada pasien post operasi bedah. Teknik terapi musik klasik bisa dijadikan alternatif terapi untuk menurunkan intensitas nyeri pada pasien post operasi bedah.
Item Type: | Thesis (KTI) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Intensitas Nyeri, Post Operasi, Terapi Musik Klasik | |||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Keperawatan | |||||||||
Depositing User: | Tsani Karimah | |||||||||
Date Deposited: | 05 Feb 2021 04:42 | |||||||||
Last Modified: | 22 May 2023 03:49 | |||||||||
URI: | http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/129 |
Actions (login required)
View Item |