Egis Sri Mulyati, - (2022) ASUHAN KEPERAWATAN GERONTIK DENGAN PENERAPAN RELAKSASI NAPAS DALAM UNTUK PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA PENDERITA HIPERTENSI: LITERATURE REVIEW. KTI thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.
Text
Egis Sri Mulyati - COVER.pdf Download (199kB) |
|
Text
Egis Sri Mulyati - ABSTRAK.pdf Download (918kB) |
|
Text
Egis Sri Mulyati - BAB I.pdf Download (1MB) |
|
Text
Egis Sri Mulyati - BAB V.pdf Download (917kB) |
|
Text
Lembar Originalitas - Egis Srimulyati.pdf Download (141kB) |
Abstract
Penyakit degeneratif menjadi masalah besar pada lansia. Salah satu penyakit degeneratif adalah hipertensi. Hipertensi atau penyakit tekanan darah tinggi merupakan suatu keadaan kronis ditandai dengan meningkatnya tekanan darah pada pembuluh darah arteri sehingga mengakibatkan jantung memompa dan bekerja lebih keras untuk mengedarkan darah ke seluruh tubuh. Jika tekanan sistole pada lansia mencapai lebih dari 140mmHg dan diastole 90mmHg, maka diperlukan perhatian serius untuk menanganinya karena kondisi ini dapat meningkatkan resiko penyakit kardiovaskular di masa mendatang. Terapi relaksasi napas dalam merupakan intervensi keperawatan yang dapat memperlama siklus pertukaaran gas di paru-paru, meningkatkan kadar oksigen dalam darah, mempertahankan saraf simpatis dalam keadaan homeostasis, Tujuan Karya Tulis Ilmiah ini untuk mengetahui asuhan keperawatan pada penderita hipertensi dengan penerapan relaksasi napas dalam. Metode penelitian sekunder dengan literature review melalui pencarian artikel yang dilakukan di internet dengan google Scholar populasi didapat 3 jurnal dan 1 asuhan keperawatan full texs yang sesuai kriteria inklusi. Berdasarkan telaah tiga jurnal dan satu asuhan keperawatan hasil pengkajian pada penderita hipertensi yaitu penurunan curah jantung, perencanaa menggunakan terapi relaksasi napas dalam, implementasi dilakukan dengan 3 sampai 5 kali dalam sehari dalam waktu 5-10 menit berdasarakan tahapan standar operasional prosedur (SOP), evaluasi menunjukan adanya penurunan tekanan darah setelah diberikan terapi relaksasi napas dalam. Kesimpulan dari penelitian bahwa terapi relaksasi napas dalam terbukti efektif bisa menurunakan tekana darah pada penderita hipertensi. Terapi relaksasi napas dalam bisa dijadikan alternative terapi untuk menurunkan tekana darah pada penderita hipertensi.
Item Type: | Thesis (KTI) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Additional Information: | HARDCOPY - (KTI.1611) | ||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Hipertensi, Relaksasi Napas Dalam, Penurunan Tekanan Darah | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Keperawatan | ||||||||||||
Depositing User: | Tsani Karimah | ||||||||||||
Date Deposited: | 08 Mar 2023 04:16 | ||||||||||||
Last Modified: | 07 Dec 2023 06:44 | ||||||||||||
URI: | http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/1250 |
Actions (login required)
View Item |