Ersa Nursiami, - (2020) HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DENGAN PELAKSANAAN TEKNIK MENYUSUI DI RUANG I RSUD DR. SOEKARDJO TASIKMALAYA - (SKP 0914). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.
Text
ABSTRAK ERSA_1.pdf Download (151kB) |
|
Text
BAB I ERSA_1.pdf Download (168kB) |
|
Text
BAB VII ERSA_1.pdf Download (116kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA ERSA_1.pdf Download (120kB) |
Abstract
Menyusui merupakan suatu proses alamiah. Teknik menyusui yang benar adalah cara memberikan ASI kepada bayi dengan perlekatan dan posisi ibu dan bayi dengan benar. Pengetahuan ibu tentang teknik menyusui yang benar sangat penting karena akan meningkatkan pemahaman ibu tentang teknik menyusui.Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu post partum dengan pelaksanaan teknik menyusui di Ruang 1 RSUD dr. Soekardjo Kota Tasikmalaya. Rancangan penelitian deskriptif korelasional dengan penelitian Cross Sectional. Populasi adalah seluruh ibu post partum yang menyusui bayinya di Ruang 1 RSUD dr. Soekardjo Kota Tasikmalaya, sampel sebanyak 31 orang dengan accidental sampling selama 2 minggu. Pengambilan data menggunakan kuesioner dan lembar SOP kemudian data tersebut dianalisis menggunakan uji statistik. Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan ibu tentang teknik menyusui sebagian besar berada pada kategori kurang (77,4%), dan pelaksanaan teknik menyusui yang benar sebagian besar berada pada kategori kurang dilaksanakan (58,1%). Hasil uji statistik chi-square menunjukkan bahwa ada hubungan antara pengetahuan ibu post partum dengan pelaksanaan teknik menyusui di Ruang 1 RSUD dr. Soekardjo Kota Tasikmalaya dengan nilai -value = 0,012. Diharapkan perawat perlu melakukan kegiatan penyuluhan secara berkala bagi ibu hamil dan menyusui dalam rangka meningkatkan pengetahuan mengenai teknik menyusui yang baik dan benar, melalui konseling dan pendidikan kesehatan baik dalam kegiatan praktek/permas.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | ibu post partum, teknik menyusui, pengetahuan | |||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan | |||||||||
Depositing User: | Tsani Karimah | |||||||||
Date Deposited: | 25 Feb 2021 04:35 | |||||||||
Last Modified: | 27 May 2023 04:09 | |||||||||
URI: | http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/58 |
Actions (login required)
View Item |