PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN TAS PINTAR PADA KONSEP DASAR PERKALIAN DI SDN 1 PAPAYAN - (SKP.PGSD.0045)

Meitha Furi Dewi, - (2020) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN TAS PINTAR PADA KONSEP DASAR PERKALIAN DI SDN 1 PAPAYAN - (SKP.PGSD.0045). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (503kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (601kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (509kB)
[img] Text
DAFTRA PUSTAKA.pdf

Download (502kB)

Abstract

Pembelajaran matematika di kelas II SDN 1 Papayan terdapat beberapa hambatan dalam pembelajaran materi konsep dasar perkalian. Hambatan tersebut yaitu ketika guru mengajarkan konsep dasar perkalian siswa kurang antusias dalam mengikuti pembelajaran, respon siswa kurang aktif, pembelajaran belum sesuai yang diharapkan dengan guru karena terkendala oleh dana yang tidak banyak disediakan kepala sekolah untuk mengadakan alat pendukung kegiatan mengajar, sehingga dapat menghambat terhadap pemahaman konsep dasar perkalian. Hal ini dibuktikan dengan nilai hasil ulangan siswa pada materi perkalian rata-rata keseluruhan siswa dari 26 siswa hanya mencapai 59,23. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan produk media pembelajaran tas pintar pada konsep dasar perkalian di SDN 1 Papayan.Penelitian pengembangan ini menggunakan tahapan-tahapan Research and Development ( R & D) yang mengadaptasi model 4D.. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik analisis data kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan angket dan tes awaltes akhir. Hasil penelitian menunjukan tiga langkah yaitu Define, Design, dan Develop. Berdasarkan penilaian produk oleh ahli materi memproleh skor 4,9 pada kategori sangat baik. Penilian produk oleh ahli media memperoleh skor 5 pada kategori sangat baik. Hasil penilaian produk oleh guru memperoleh skor 5 pada kategori sangat baik. Penilaian oleh 3 orang siswa pada uji coba terbatas memperoleh skor rata-rata 5 pada kategori sangat baik. Penilaian Produk oleh 25 siswa pada uji coba lapangan memperoleh skor rata-rata 4,83 pada kategori sangat baik. Secara Keseluruhan berdasarkan hasil penilaian produk media pembelajaran tas pintar memperoleh skor 4,89 pada kategori sangat baik sehingga media pembelajaran tas pintar layak digunakan pada materi konsep dasar perkalian. Berdasarkan hasil pada tes awal sebelum menggunakan media pembelajaran tas pintar mendapatkan skor rata-rata 7,320 mengalami kenaikan setelah pembelajaran konsep dasar perkalian menggunakan media pembelajaran tas pintar pada tes akhir mendapatkan skor 9,120. Hasil dari penelitian ini sesuai dengan yang diharapkan yaitu siswa sudah mampu memahami konsep dasar perkalian sebagai penjumlahan yang berulang, jadi media pembelajaran tas pintar efektif untuk digunakan dalam materi konsep dasar perkalian.

[error in script]
Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN
Thesis advisorMeliana Nurfitriani, -NIDN0405058903
Thesis advisorYopa Taufik Saleh, -NIDN0423068704
Uncontrolled Keywords: Media Pembelajaran, Media Pembelajaran Tas Pintar, Konsep Dasar Perkalian.
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Tsani Karimah
Date Deposited: 29 Jun 2021 06:37
Last Modified: 23 May 2023 06:49
URI: http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/339

Actions (login required)

View Item View Item