Windi Amelia, - (2023) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN STATISTICS MAGIC BOX UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN PESERTA DIDIK KELAS VI SD PADA MATERI PENGOLAHAN DATA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.
Text
Windi Amelia - COVER.pdf Download (33kB) |
|
Text
Windi Amelia - ABSTRAK.pdf Download (1MB) |
|
Text
Windi Amelia - BAB I.pdf Download (1MB) |
|
Text
Windi Amelia - BAB V.pdf Download (1MB) |
|
Text
Windi Amelia - DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (1MB) |
Abstract
Pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar masih mengalami permasalahan diantaranya yaitu kurangnya pemahaman pada materi pengolahan data peserta didik kurangnya penggunaan media pembelajaran khususnya pada materi pengolahan data, serta guru mengalami keterbatasan dalam pembuatan media pada materi pengolahan data yang lebih menarik dan inovatif. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media Statistics Magic Box yang dapat digunakan dalam pembelajaran Matematika pada materi pengolahan data sehingga mampu membantu meningkatkan pemahaman dan pencapaian siswa, serta mengefektifkan waktu dalam menjelaskan materi pengolahan data. Dalam penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) yang dikemukakan oleh Borg and Gall. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Cibungkul kelas, SD Negeri Karanganyar, dan SD Negeri Sirnagalih dengan pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, penyebaran angket responden, pretest dan posttest, validasi kepada para ahli diantaranya yaitu: ahli media, ahli materi, dan ahli bahasa yang melibatkan para ahli, guru, dan siswa. Hasil penelitian menunjukan hasil validasi dari ahli media memperoleh skor akhir sebesar 27 dengan persentase sebesar 90% dan dikategorikan “Sangat Layak”. Validasi ahli materi diperoleh skor akhir 32 dengan persentase sebesar 80% dan dikategorikan “Layak”. Validasi ahli bahasa diperoleh skor sebesar 20 dengan persentase sebesar 100% dan dikategorikan “Sangat Layak”. Adapun pada uji coba memperoleh skor rata-rata 22 dengan kelayakan 88% dan dikategorikan “Sangat Layak”. Pada uji coba kelompok besar memperoleh skor rata-rata 23,25 dengan kelayakan 93% dan dikategorikan “Sangat Layak”. Kemudian pada tahap penelitian di lapangan diperoleh skor nilai rata-rata 0,759 dengan presentasi 75,96% dan termasuk dalam kategori tafsiran peningkatan tinggi, dengan nilai nGain score minimum 0,63 atau 63,35% dan nilai n-Gain score maksimum 0,94 atau 94,95%. Berdasarkan hasil yang telah diperoleh dapat dinyatakan bahwa media pembelajaran Statistics Magic Box efektif dan layak digunakan untuk pembelajaran Matematika pada materi pengolahan data di kelas VI Sekolah Dasar
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Additional Information: | Hardcopy: SKP.PGSD.0141 | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Media Pembelajaran Statistics Magic Box, Matematika, Pengolahan Data | |||||||||
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar | |||||||||
Depositing User: | Tsani Karimah | |||||||||
Date Deposited: | 06 Feb 2024 03:07 | |||||||||
Last Modified: | 06 Feb 2024 03:07 | |||||||||
URI: | http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/1810 |
Actions (login required)
View Item |