HUBUNGAN FAKTOR RESIKO HIGIENE PERSONAL TERHADAP KEJADIAN SKABIES DI KELURAHAN SETIAWARGI KECAMATAN TAMANSARI KOTA TASIKMALAYA - (SKP.816)

Apek Tasdik, - (2018) HUBUNGAN FAKTOR RESIKO HIGIENE PERSONAL TERHADAP KEJADIAN SKABIES DI KELURAHAN SETIAWARGI KECAMATAN TAMANSARI KOTA TASIKMALAYA - (SKP.816). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.

[img] Text
Abstrak.pdf

Download (827kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (913kB)
[img] Text
BAB VII.pdf

Download (834kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (751kB)

Abstract

Skabies merupakan penyakit yang sering terjadi kepada masyarakat yang disebabkan oleh kutu Sarcoptes Scabiei. tingkat pengetahuan tentang kebersihan dirinya rendah, ekonomi yang rendah, sanitasi dan demografi menjadi faktor yang resiko terjadinya skabies. Angka kejadian skabies sendiri didunia menurut World Health Organization (WHO) pada tahun 2014 sebanyak 130 juta orang didunia, kejadian skabies bervariasi mulai dari 0,3% menjadi 46%. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kebiasaan mandi, kebiasaan berganti handuk, kebiasaan berganti pakaian dalam, kebiasaan tidur berhimpitan, kebiasaan mengganti sprai, kebiasaan menjemur kasur, kebiasaan mencuci tangan terhadap skabies tahun 2018. Penelitian yang dilakukan menggunakan metode analitik dengan rancangan penelitian retrospektif. Metode pendekatan menggunakan case control. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh warga Kelurahan setiawargi yang teregister di Puskesmas Tamansari berjumlah 298 orang. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 63 kasus dan 63 kontrol. Hasil yang didapat ada hubungan signifikan antara kebiasaan mandi, kebiasaan berganti handuk, kebiasaan berganti pakaian dalam, kebiasaan mengganti sprai, kebiasaan menjemur kasur, kebiasaan mencuci tangan terhadap kejadian skabies dengan nilai (p=0,000). Dan tidak ada hubungan yang signifikan antara kebiasaan tidur berhimpitan terhadap kejadian skabies dengan nilai (p=0,368). Kesimpulan terdapat hubungan variabel Higiene personal dengan kejadian skabies.

[error in script]
Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN
Thesis advisorYusuf Rifa'i Romli, -NIDN8807500016
Thesis advisorLilis Lismayanti, -NIDN0019067201
Uncontrolled Keywords: Kejadian skabies, Higiene Personal.
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: Tsani Karimah
Date Deposited: 17 Mar 2022 01:42
Last Modified: 19 May 2023 03:43
URI: http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/852

Actions (login required)

View Item View Item