Fanny Farlyasha, - (2024) ASUHAN KEPERAWATAN DENGAN TERAPI SEMI FOWLER TERHADAP PASIEN ASMA BRONKIAL DI RSUD DOKTER SOEKARDJO KOTA TASIKMALAYA. KTI thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.
Text
Fanny Farlyasha - COVER.pdf Download (95kB) |
|
Text
Fanny Farlyasha - ABSTRAK.pdf Download (800kB) |
|
Text
Fanny Farlyasha - BAB I.pdf Download (915kB) |
|
Text
Fanny Farlyasha - BAB V.pdf Download (947kB) |
|
Text
Fanny Farlyasha - DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (867kB) |
Abstract
Asma merupakan penyakit inflamasi pada saluran pernapasan yang dapat menyerang semua kelompok umur. Asma ditandai dengan serangan sesak napas berulang, suara napas mengi dan batuk. Dasar penyakit ini adalah hiperaktivitas bronkus dan obstruksi pada jalan napas. Penyakit asma mempengaruhi sekitar 300 juta orang di seluruh dunia. Di Indonesia prevalensi kejadian asma pada penduduk semua umur sebesar 2,4%. Tujuan penulisan karya tulis ilmiah ini adalah memberikan gambaran penerapan posisi semi fowler untuk mengurangi sesak napas pada pasien asma bronkial. Desain karya tulis ilmiah ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus perbandingan. Proses penelitian dilakukan selama 3 hari perawatan. Karakteristik pasien asma bronkial antara klien 1 dan 2 berbeda dari jenis kelamin, usia, pendidikan dan pekerjaan. Adapun tanda dan gejala pada kedua klien yaitu sesak napas, batuk dan frekuensi napas cepat, untuk mengurangi masalah tersebut dilakukan pengaturan posisi semi fowler 45° pada kedua klien. Perubahan atau respon yang didapatkan dari hasil data perbandingan adalah masalah sesak napas pada kedua klien menurun dengan frekuensi napas pada klien 1 dari 29x/menit menjadi 24x/menit, sedangkan pada klien 2 dari 30x/menit menjadi 28x/menit. Kesimpulan yang didapatkan yaitu terdapat manfaat atau pengaruh dari penerapan posisi semi fowler untuk mengurangi sesak napas pada pasien asma bronkial. Diharapkan tindakan keperawatan mandiri ini dapat diterapkan oleh penderita asma bronkial dan di tempat pelayanan kesehatan.
Item Type: | Thesis (KTI) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Additional Information: | Hardcopy: KTI.1731 | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Asuhan Keperawatan Asma Bronkial, dengan terapi semi fowler | |||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Keperawatan | |||||||||
Depositing User: | Tsani Karimah | |||||||||
Date Deposited: | 18 Dec 2024 06:55 | |||||||||
Last Modified: | 18 Dec 2024 06:55 | |||||||||
URI: | http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/2311 |
Actions (login required)
View Item |