ANALISIS BAHAN AJAR PEMBELAJARAN KACAPI BANI AMBARA PADA MATA PELAJARAN SENI BUDAYA DI SMA NEGERI 1 CIAMIS - (SKP.SENI 0020)

Alfin Nurul Azmi, - (2020) ANALISIS BAHAN AJAR PEMBELAJARAN KACAPI BANI AMBARA PADA MATA PELAJARAN SENI BUDAYA DI SMA NEGERI 1 CIAMIS - (SKP.SENI 0020). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya.

[img] Text
Alfin Nurul Azmi - ABSTRAK.pdf

Download (824kB)
[img] Text
Alfin Nurul Azmi - BAB I.pdf

Download (918kB)
[img] Text
Alfin Nurul Azmi - BAB V.pdf

Download (837kB)
[img] Text
Alfin Nurul Azmi - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (897kB)

Abstract

Di SMAN 1 Ciamis terdapat pembelajaran Seni Budaya yang di dalamnya mempelajari pembelajaran seni musik khsusunya musik tradisional. Dimana setiap siswa harus mempelajari memainkan alat musik khas jawa barat yaitu Kacapi. SMAN 1 Ciamis ini menjadi satu-satunya sekolah menengah atas di daerah Ciamis yang mempelajari alat musik tradisional dalam pembelajaran Seni Budaya di kelas khususnya dalam praktik memainkan alat musik kecapi menggunakan kacapi kawih. Berkaitan dengan pembelajaran Kacapi dalam mata pelajaran Seni Budaya di SMAN 1 Ciamis, peneliti merasa tertarik untuk meneliti bagaimana bahan dan materi ajar yang di susun oleh guru Seni Budaya agar bisa mencapai tujuan pembelajaran. Karena pembelajaran Kacapi ini jarang diajarkan di sekolah-sekolah umum lainya. Dengan harapan hasil penelitian ini bisa memotivasi sekolah lainya agar terus mengembangkan pembelajaran pada mata pelajaran Seni Budaya dan dapat menambah pengetahuan bagi bidang pendidikan seni khususnya seni musik. Penelitian ini menggunakan metode deskriptip dengan pendekatan kualitatif. Peneltian ini dilakukan di SMAN 1 Ciamis yang berlokasi di Jalan Gunung Galuh No. 37, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Adapun sumber data yang digunakan adalah dengan melakukan observasi, wawancara, studi dokumentasi dan studi literature. Kemudian data akan dianalisis menggunakan teknik analisis pendalaman kajian dengan langkah-langkah mereduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan. Berdasarkan analisis data yang dilakukan, diperoleh kesimpulan bahwa bahan ajar dalam pembelajaran kacapi kawih di SMAN 1 Ciamis sudah sesuai dengan kurikulum tingakat Sekolah Menengah Atas. Dan bahan ajar pembelajaran kacapi kawih tersebut berupa modul pembelajaran dengan materi ajar Etude kacapi yang dibuat sendiri oleh guru Seni Budaya dengan adaptasi dari Etude kacapi Mang Koko yang disederhanakan.

[error in script]
Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN
Thesis advisorDenden Setiaji, -NIDN0025028901
Thesis advisorArni Apriani, -NIDN0419048001
Uncontrolled Keywords: Bahan ajar, Pembelajaran, Kacapi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Seni Drama Tari dan Musik
Depositing User: Tsani Karimah
Date Deposited: 11 Jul 2022 07:57
Last Modified: 23 May 2023 06:35
URI: http://repository.umtas.ac.id/id/eprint/1048

Actions (login required)

View Item View Item